Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Karanganyar - Persyarikatan Muhammadiyah

 Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Karanganyar
.: Home > Berita > Bukan sekedar "TEBAR KURBAN" MDMC Karanganyar sekaligus Pengobatan Gratis di daerah minim kurban

Homepage

Bukan sekedar "TEBAR KURBAN" MDMC Karanganyar sekaligus Pengobatan Gratis di daerah minim kurban

Jum'at, 16-09-2016
Dibaca: 687

Sekretaris LPB PDM Karaganyar Drs. Ngadiman, M.Si., dalam rangkaian acara Tebar Kurban di Ds. Gumeng Kec. Jenawi (13/09/16)

 

Karanganyar, Jum'at (16/09/2016). Idul Adha, identik dengan penyembeliah hewan dan berbagi daging kurban. Sebuah pembuktian keimanan terhadap sang Robbi Ilahi. Tapi tak semua dari insan kita yang tergerak untuk berqurban. Inilah yang melatarbelakangi Lembaga Penanggulangan Bencana PDM Karanganyar untuk membantu saudara saudara muslim kita yang saat hari raya Idul Adha di daerah mereka minim akan penyembelihan hewan qurban.

 

Mengapa Ds. Gumeng di Kecamatan Jenawi yang menjadi pilihan kegiatan sosial dalam rangka Idul Adha 1437 H ini?  Gumeng adalah merupakan sebuah desa yang berada di ujung timur bagian utara wilayah Kabupaten Karanganyar, desa yang berbatasan langsung dengan hutan Gunung Lawu. Sebuah desa yang menantang sebagai lokasi dakwah Islam berkemajuan, selain untuk mendorong dan meningkatkan kesadaran sosial tentunya adalah kesadaran berIslam yang menjadi misi dari MDMC/LPB Karanganyar. Di desa Gumeng tedapat sebuah situs Candi Cetho, yang merupakan peninggalan kerajaan hindu majapahit, adat budaya bercorak hindu masih kental disana meskipun tidak sedikit umat muslimnya. Menjadikan umat Islam dengan Islam yang sebenarnya sesuai dengan Qur'an dan Hadist yang di ridhai Allah SWT yang menjadi tujuan utama MDMC/LPB maupun PKU Muhammadiyah Karanganyar.
 

Tim SAR MDMC berusaha keras mengumpulkan dan mengkoordinir pencarian hewan qurban dari berbagai daerah dan bekerjasama dengan lembaga sosial yang lain guna mewujudnya tercapainya target pendistribusian. Alhamdulillah acara yang di gelar di desa Gumeng kecamatan Jenawi Selasa, 13/09/2016 dapat berjalan dengan baik dengan dukungan dari semua pihak.
 

Setidak nya ada 20 ekor kambing yang di distribusikan di desa Gumeng, 3 ekor kambing di desa Sido mukti, 3 ekor kambing di desa Cetho, 8 ekor kambing di desa Gondosuli, dan 1 ekor lembu di desa Jogorogo. Tak hanya pembagian hewan qurban untuk daerah yang minim qurban, tetapi juga pembagian susu kambing yang dibagikan kepada warga di desa Gumeng.
 

Kemeriahan acara semakin terlihat saat antusiasme warga menghadiri pengobatan gratis yang kami selenggarakan atas kerja sama RS. PKU Karanganyar. Dr. Aditya Nurcahyanto selaku ketua LPB/MDMC Karanganyar, "kegiatan ini di prakarsai oleh teman teman MDMC atas dasar kecintaan mereka terhadap kaum muslimin yang khususnya berada di kecamatan Jenawi, dan ini akan menjadi program tahunan kedepannya".
 

Tak usai disitu warga masih di libatkan dengan adanya pengajian akbar yang bekerja sama dengan PDM Karanganyar, tak kurang dari 700 jama'ah memadati lapangan desa Gumeng untuk mendengarkan tausyihah dari ustad Ngadino M.ag yang membuat jama'ah semakin terlarut dalam kebahagiaan dihari itu.
 

Harapannya semua kegiatan ini semoga bisa bermanfaat dan bisa saling menumbuhkan rasa kepedulian diantara kaum muslimin untuk saling berbagi,peduli dan memiliki demi menjaga ukhuwah islamiyah.

 

MPI PDM Kra - JOe


Tags:
facebook twitter delicious digg print pdf doc Kategori:



Arsip Berita

Berita

Agenda

Pengumuman

Link Website